3+ Cara Menanam Tomat Di Rumah (Pot, Polybag, dan Hidroponik)
Tomat dengan kandungan nutrisi yang melimpah ini memiliki banyak manfaat untuk tubuh manusia diantaranya seperti kandungan vitamin K yang bagus untuk tulang dan adanya kandungan kalium, menyehatakan fungsi jantung, kontraksi otot dan membantu dalam mengatur tekanan darah. Serta kandungan antioksidan yang sangat tinggi. Buah merah yang cukup mudah ditanam ini memiliki beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk menamannya sendiri dirumah, beberapa cara yang dapat dilakukan diantaranya adalah dengan menggunakan media pot, polybag dan juga hidroponik. Media yang digunakan untuk menanam tomat ini bisa dijadikan pilihan untuk anda yang tidak memiliki lahan tanam yang memadai dirumah, bagaimana caranya ? berikut panduannya : Cara Menanam Tomat dengan Pot Media pertama yang dapat anda gunakan adalah media pot, untuk mendapatkan pot selain dengan membelinya anda bisa menggunakan barang bekas seperti kaleng maupun ember. Dengan menggunakan pot cocok sekali dengan rumah anda yang tidak memiliki m